Apartemen Lebih Aman dengan Kamera CCTV yang Berwarna
Wednesday, July 07, 2021Saat ini, kamera CCTV merupakan salah satu media untuk mengawasi berbagai kegiatan di rumah, kantor, maupun unit lingkungan lainnya. Bahkan kamera pengaman ini sudah dipasang di berbagai tempat, baik tempat umum maupun tempat pribadi seperti apartemen, mall, dan kantor. CCTV dipilih karena memiliki keunggulan yang tidak dimiliki sistem keamanan lainnya.
Pemasangan CCTV di Apartemen
Pada lingkup apartemen, CCTV menjadi sangat penting sebagai alat untuk memantau apa yang terjadi di area tempat tinggalnya. Sebagai contoh, untuk mengawasi siapa saja tamu yang datang ke unit apartemen, siapa saja yang melalui lobby dan apakah keadaan sekitar apartemen aman. Tak hanya untuk penghuni, informasi ini juga penting bagi pihak security.
Tidak hanya di dalam ruangan, bahkan kamera pengaman ini ada juga yang dipasang di luar ruangan untuk meningkatkan keamanan. Kamera pengaman terdiri dari banyak jenis, namun kamera yang paling bagus dan diminati saat ini adalah CCTV wireless.
Kamera pengaman sangat penting untuk dipasang di apartemen karena dapat memberikan keamanan ekstra. Dengan adanya CCTV, tindakan kriminal di apartemen bisa dicegah, karena kamera ini dapat memonitor setiap tamu yang datang. Selain itu, pergerakan di sekitar apartemen juga dapat terpantau dengan baik. Tempat-tempat dengan CCTV biasanya minim mengalami tindak kriminal.
Para perampok maupun oknum tidak bertanggung jawab biasanya akan ragu untuk berulah di tempat yang memiliki kamera CCTV. Tetapi jika tindak kejahatan di apartemen tetap terjadi, maka hal tersebut bisa cepat terungkap dan ditindaklanjuti. Hasil gambar dan video dari kamera pengaman bisa menjadi bukti kuat untuk melaporkan kejadian yang merugikan tersebut. CCTV juga dapat membantu pihak berwajib untuk menemukan dan menangani pelaku.
Selain dapat menghindarkan Anda dan keluarga dari tindak criminal, CCTV bisa membantu pencarian barang hilang serta memantau aktivitas anak. tidak hanya itu, Anda juga bisa menghemat biaya keamanan karena tidak memerlukan security. Dengan begitu, rumah Anda bisa tetap aman tanpa harus mengeluarkan banyak biaya.
Jenis CCTV yang Terbaik untuk Apartemen
Untuk kenyamanan ekstra, Anda bisa memilih jenis CCTV wireless. Kamera pengaman jenis ini sangat mudah untuk dioperasikan, maupun dipindah. Sekarang sudah tersedia banyak produk kamera modern seperti ini, dan Anda bisa menemukannya dengan mudah di pasaran. Setiap jenis CCTV memiliki keunggulannya masing-masing.
Masyarakat pun sudah banyak beralih dari CCTV sinyal analog ke IP Camera CCTV. CCTV jenis ini dapat dioperasikan melalui internet serta bisa ditampilkan melalui media modern seperti smartphone dan laptop. Jenis kamera pengaman ini juga disebut sebagai Wifi Camera. Kamera pengaman ini tentu sangat cocok digunakan di apartemen dan Anda bisa mengawasi apartemen dengan lebih optimal melalui smartphone. Tidak hanya itu, CCTV berbasis internet memiliki jangkauan yang cukup luas, sehingga Anda tidak perlu membeli banyak kamera pengaman.
Selain memiliki fleksibilitas yang mantap, jenis CCTV digital memiliki tampilan gambar yang lebih jernih dan tajam. IP Camera CCTV dapat menampilkan gambar atau video aktivitas dari jarak jauh dengan sangat jelas. Dari segi keamanan, kamera pengaman berbasis internet sangat cocok untuk dipasang pada apartemen Anda. Mengapa demikian? CCTV ini memiliki sistem pengaman yang 100% bebas hacker, sehingga Anda dan keluarga bisa bebas dari tindakan cyber crime.
Dari banyaknya kamera wireless yang tersedia, Seri ColorVu dari Hikvision menjadi kamera pengaman yang sangat direkomendasikan untuk Anda. kamera pengaman ini memiliki kualitas gambar yang sangat bagus, karena beresolusi Full HD.
CCTV tentunya harus bertampilan ringkas sehingga tidak mudah disadari dan harus terbuat dari bahan yang kuat. CCTV dari Hikvision ini memiliki body yang ringkas dan kokoh sehingga sangat baik untuk digunakan sebagai pengamanan apartemen.
Keunggulan CCTV Seri ColorVu dari Hikvision
Kamera dari Hikvision ini dapat menampilkan gambar dan video berwarna yang berkualitas tinggi. Hal inilah yang menjadikannya sangat direkomendasikan menjadi kamera pengaman apartemen yang terbaik untuk apartemen Anda. Kamera CCTV seri ini dapat menghasilkan gambar dan video dengan tingkat ketajaman yang tinggi.
Tidak hanya di pagi hari, gambar dan video dari kamera seri ini tetap bisa terlihat jelas di malam hari. Berikut aneka keunggulan CCTV berwarna Seri ColorVu dari Hikvision:
1. Tampilan Warna Sangat Jelas
- Pencitraan warna akurat
- Mampu menampilkan gambar berkualitas meski lingkungan bercahaya rendah
2. Memiliki Banyak Detail
- Mampu menangkap tampilan warna lebih detail dari CCTV berpencitraan hitam dan putih
3. Dapat Memberikan Visual Experience yang Lebih Baik
- Tingkat kecerahan proporsional
- Memiliki sensor lanjutan realistis yang menjamin perenderan
Keunggulan-keunggulan yang dimiliki kamera pengaman dari Hikvision ini tentu sangat mendukung keamanan apartemen Anda. selain dapat menampilkan gambar berwarna dengan kualitas Full HD, kamera CCTV ini memiliki harga yang terjangkau. Dapatkan keamanan ekstra dengan menggunakan kamera ColorVu dari Hikvision.
Sumber:
- https://tekno.kompas.com/read/2020/07/05/10170047/sama-sama-kamera-pengawas-apa-bedanya-ip-camera-dan-cctv-?page=all#page2
- https://www.99.co/blog/indonesia/pasang-cctv-rumah-untuk-keamanan/
- https://www.distributor-cctv.com/blog/2017/05/31/kapan-dan-mengapa-anda-memerlukan-kamera-keamanan-cctv/
0 komentar