Candi Sambisari, Candinya 'Sembunyi' di Bawah Permukaan Tanah

Saturday, May 20, 2023


Gak bosen-bosennya main ke candi kalo liburan ke Sleman. Salah satu candi yang menarik untuk dikunjungi di Sleman adalah Candi Sambisari. Candi yang satu ini lokasinya deket banget ama warung Saoto Bathok Mbah Katro. Tepatnya berada di Dusun Sambisari, Desa Purwomartani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman.

Jadi kalo main-main ke Candi Sambisari, bisa sekalian tuh kulineran di warung Saoto Bathok Mbah Katro. 

Btw, apa sih yang menarik dari Candi Sambisari ini? 

Salah satu yang bikin Candi Sambisari ini menarik adalah karena bangunan candinya berada di bawah permukaan tanah. Iya, bangunan candinya berada 6,5 meter di bawah permukaan tanah. Jadi kalau dari luar pagar, bangunan candinya nggak kelihatan.


Pertama kali main ke candi ini aku sempat bingung. Kok candinya gak keliatan? Biasanya kan bangunan candi udah keliatan menjulang dari luar pagar, bahkan dari kejauhan. Tapi ternyata Candi Sambisari ini beda. Kita harus bener-bener masuk ke dalam area candi untuk bisa melihat bangunan candinya. 

Sejarah Candi Sambisari

Candi Sambisari ini ditemukan pada tahun 1966 oleh seorang petani yang pada waktu itu sedang mencangkul tanah dan tanpa sengaja cangkulnya terbentur batu ukir bagian dari candi. Berita tentang penemuan bebatuan candi terdengar oleh kantor Arkeologi di Prambanan. Dan akhirnya area sekitar candi pun diamankan. Proses penggalian dan rekonstruksi candi ini selesai pada bulan Maret 1987. 

Berdasarkan arsitektur dan bentuk ornamen, Candi Sambisari memiliki kemiripan dengan Candi Prambanan yang bersifat Siwaistis. Terdapat patung-patung dewa Hindu, juga Lingga dan Yoni di dalam candi utama. 


Komplek Candi Sambisari ini terdiri dari 1 buah candi induk dan 3 buah candi perwara. Perwara tengah berukuran 4,9 x 4,8 m. Sementara perwara utara dan selatan sama-sama berukuran 4,8 x 4,8 m.

Penataan bangunan Candi Sambisari ini cukup menarik. Bangunan candinya seperti berada di tengah-tengah taman. Dengan pagar tembok yang dikelilingi rumput yang tertata rapi di sekeliling candi. 

Fasilitas di Candi Sambisari


Area Candi Sambisari ini cukup luas. Fasilitasnya juga sudah cukup lengkap. Ada toilet, mushola, juga warung yang menjual makanan dan minuman. 

Di sini juga ada museum mini loh. Di museum ini kita bisa dapat informasi tentang sejarah penemuan candi dan proses ekskavasi Candi Sambisari. 

Harga Tiket dan Jam Operasional

Harga tiket untuk wisatawan lokal cuma Rp 5.000/orang dan untuk wisatawan asing Rp 10.000/orang. Terjangkau banget kan?

Buka setiap hari mulai jam 7 pagi sampai jam 5 sore.

You Might Also Like

0 komentar